"mengunjungi tempat tempat yang indah adalah satu satunya kebahagiaan yang bisa kita beli,jadi belilah pengalaman yang menyenangkan"

Wisata Jawa Tengah

Jawa Tengah merupakan salah satu daerah tujuan wisata di Indonesia yang memiliki daya tarik wisata budaya dan alam yang beraneka ragam, beberapa diantara daya tarik budaya yang banyak dikenal di Jawa Tengah adalah peninggalan situs-situs purbakala seperti Candi Borobudur, Prambanan dan lain-lain. Bahkan bisa dikatakan hampir seluruh candi-candi besar dan terkenal yang terdapat di Indonesia terletak di jawa Tengah. Selain itu Jawa Tengah juga terkenal dengan wisata peninggalan kejayaan kerajaan Islam dan Jawa berupa bangunan-bangunan Keraton, Mesjid serta Makam Raja-Raja.

Selain wisata peninggalan budaya, di Jawa Tengah anda juga dapat mengunjungi beragam objek wisata alam berupa pegunungan yang berhawa sejuk, melakukan aktifitas petualangan seperti mendaki gunung, berkemah, penjelajahan lembah, gunung dan hutan, juga menikmati objek-objek wisata pantai, gua alam, air terjun dan lain sebagainya.

wisata jawa tengah
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 comments:

Post a Comment