"mengunjungi tempat tempat yang indah adalah satu satunya kebahagiaan yang bisa kita beli,jadi belilah pengalaman yang menyenangkan"

Taman Safari Prigen Pasuruan


Taman Safari Prigen adalah taman safari kedua di Indonesia setelah Taman Safari Bogor, terkenal dengan sebutan Taman Safari Indonesia 2. Area konservasi fauna ini terletak di Desa Jatiarjo, Kecamatan Prigen, Kab. Pasuruan. Lokasi taman berada di ketinggian 800 meter dpl, tepat berada di lereng Gunung Arjuna. Berdiri di atas lahan seluas 340 hektar, Taman Safari Prigen merupakan kawasan suaka margasatwa yang mampu menghadirkan pengalaman wisata keluarga yang spesial bagi Anda dan anak-anak.


Selain menjadi lokasi konservasi satwa-satwa langka, taman ini memadukan konsep rekreasi dan edukasi yang menarik. Terutama bagi anak-anak, mereka dapat lebih mengenal tentang kehidupan satwa di habitat aslinya. Selain itu, terdapat beragam atraksi menarik yang bertujuan memberikan edukasi bagi wisatawan tentang dunia satwa.

Alamat Taman Safari Prigen: Desa Jatiarjo, Kecamatan Prigen, Kab. Pasuruan, Jawa Timur

 

Harga Tiket TerbaTaman Safari II Prigen

Jenis tiket :
  1. Tiket Rusa (Reguler)
    • Wisatawan Lokal : Weekday (Senin - Jumat) Rp 70.000,- (Dewasa) , Rp. 65.000,- (Usia 1 - 5 tahun)
      Weekend : Rp. 80.000,- (Dewasa), RP. 75.000,- (anak 1-5 Tahun)
    • Wisatawan Asing : All Day : Rp. 120.000,-
  2. Tiket Badak (Tiket Terusan ke 23 Wahana)
    • Wisatawan Lokal : Weekday (Senin - Jumat) Rp. 95.000,-
      Weekend : Rp. 115.000,-
    • Wisatawan Asing : All day :Rp. 145.000,-
SHARE

Putra mega

hi. saya adalah orang yang suka berpetualang,design dan surfing internet. terimah kasih atas kunjungan anda. silakan tinggalkan komentar

    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 comments:

Post a Comment