
Pantai Sekotong yang masih bisa disebut sebagai “pulau perawan”, hanya padat pengunjung di saat akhir pekan tiba atau saat liburan liburan besar. Tidak hanya itu, di kawasan pantai Indah Sekotong anda juga bisa menikmati keindahan budidaya biota laut-nya di sebuah Balai Budidaya Laut Lombok (BBLL) yang bernaung di bawah Direktorat Jenderal Perikanan Budidaya, Departemen Kelautan dan Perikanan. Jika anda penasaran ingin mempelajari berbagai jenis Biota laut seperti Kerang Abalone, Ikan Kerapu, Lobster, Ikan Napoleon, Teripang, dan lain-lain, maka tempat ini merupakan pilihan yang tepat untuk anda. Selain belajar Biota laut, pemandangan disekitarnya juga tidak akan menjemukan anda.
Keindahan alam bawah laut juga tidak kalah bagus dengan yang lain, terumbu karang di pantai sekotong masih sangat alami karena memang jarang dikunjungi para wisatawan. Jika ingin menikmati alam bawah lautnya kita bisa menyewa perahu nelayan dan akan dibawa ke spot-spot snorkling yang menarik. tarif sewa perahu nelayan berkisar Rp 300.000/Hari, cukup terjangkau untuk kelas daerah wisata.
0 comments:
Post a Comment