Air Terjun Sipiso-piso merupakan salah satu tempat wisata di Pulau Sumatera.
Berada di Kabupaten Karo, Sumatera Utara, yang tidak begitu jauh dari
pemukiman penduduk Desa Tongging. Air terjun ini berada di perbukitan
dengan ketinggian sekitar 800 mdpl dan dikelilingi oleh hutan pinus.
Pengelolaan wisata alam air terjun ini dipegang oleh Pemda Kabupaten
Karo. Dengan memiliki ketinggian sekitar 120 meter, Air Terjun Sipiso-piso merupakan salah satu
air terjun tertinggi di Indonesia.
Dengan adanya air terjun ini, Kabupaten Karo menjadi salah satu tempat
wisata yang paling diminati oleh para wisatawan domestik dan
mancanegara.
Air Terjun Sipiso-piso sebuah kawasan wisata alam yang terletak
tidak jauh dari permukiman masyarakat Desa Tongging, Kecamatan Merek,
Kabupaten Karo, Provinsi Sumatra Utara, sekitar 24 km dari Kota
Kabanjahe, ibukota Kabupaten Karo. Secara geografis, Desa Tongging
berada di dataran lebih rendah, sementara air terjun ini di perbukitan
yang lebih tinggi dari Desa tersebut dan dikelilingi oleh bukit yang
hijau karena ditumbuhi hutan pinus.
Anda dengan mengunjungi Desa
Tongging akan menikmati pemandangan yang indah seperti kawasan wisata
di Desa Tao Silalahi yang berada di dekatnya. Sebelum menikmati air
terjun dari dekat, Anda akan disuguhi pemandangan indah Tanah Karo dari
gardu pandang yang ada di puncak bukit. Dari puncak ini Anda dapat
menyaksikan keindahan lanskap Danau Toba.
Jika sudah sampai dilokasi dan anda sudah merasa cukup memandang air
terjun ini dari ketinggian, maka anda bisa mencoba melihatnya lebih
dekat lagi. Ada anak tangga yang dibuat sebagai fasilitas untuk menuruni
jurang dimana air itu terjatuh dan kembali melanjutkan perjalanannya
hingga nantinya bermuara. Ratusan anak tangga siap untuk anda turuni,
namun sebelum menuruni anak tangga ini, pastikan keadaan fisik anda
sedang Fit, karena cukup melelahkan. Sesampai dibawah anda akan
menikmati keindahan Air Terjun Sipiso-piso lebih dekat dan tentunya
semakin ekstrim dengan suara air yang terjatuh. Dan percikan air serasa
membuat udara lembab dan cukup membasahi pakaian anda.
hi. saya adalah orang yang suka berpetualang,design dan surfing internet. terimah kasih atas kunjungan anda. silakan tinggalkan komentar
0 comments:
Post a Comment