"mengunjungi tempat tempat yang indah adalah satu satunya kebahagiaan yang bisa kita beli,jadi belilah pengalaman yang menyenangkan"

Pantai Kuta

Pantai Kuta terletak di bagian barat Pulau Bali, tepatnya di Kecamatan Kuta, Kabupaten Badung. Salah satu hal yang membuat pantai ini selalu ramai, selain karena keindahan yang dimiliki, adalah karena letaknya yang strategis. Pantai Kuta terletak tidak jauh dari Bandara Internasional Ngurah Rai. Dari bandara menuju pantai, perjalanan hanya membutuhkan waktu sekitar 15 menit.

Waktu tempuh tersebut akan bertambah sangat panjang pada saat-saat tertentu, seperti di musim liburan antara Bulan Juli-September. Pada periode tersebut, jalan menuju Pantai Kuta akan dipenuhi antrian mobil. 

Pantai Kuta Bali, jantungnya pulau Bali begitu orang mengenalnya dan keindahan pantai Kuta Bali, sangat terkenal ke mancanegara. Pantai Kuta Bali, berpasir putih dengan ombaknya yang panjang dan besar sangat menguji nyali peselancar belahan dunia. Tidak salah mereka memilih pantai Kuta, sebagai lokasi Surfing terbaik di Bali.



Bagi peselancar pemula, tidak perlu khawatir jika ingin belajar olahraga selancar. Disepanjang pantai banyak disewakan papan surfing dengan harga yang bervariasi, tergantung besar dan kwalitas bahannya. Ditemani pemandu yang sudah berpengalaman selalu siap membantu memecah ombak pantai.
Lokasinya yang begitu strategis membuat pantai Kuta Bali, tidak pernah sepi pengunjung untuk wisata pantai Bali. Pantai yang dulunya adalah perkampungan nelayan tradisional, kini berubah menjadi tempat pertemuan orang-orang dari berbagai negara.


Selain terkenal dengan ombak yang menantang, Kuta juga terkenal dengan pemandangan matahari terbenam yang sungguh menawan. Secara perlahan, bias jingga mentari sore turun dari langit hingga akhirnya hilang seakan ditelan lautan lepas. Banyak yang menganggap belum lengkap kunjungan ke Pantai Kuta jika belum melihat pemandangan matahari terbenam di pantai ini. Karena itulah, selepas lelah berselancar, para pengunjung dapat melepas lelah dengan bersantai di kursi-kursi malas atau tikar yang disewakan setempat sambil menikmati panorama indah ini.

Kuta memang telah menjadi salah satu simbol pariwisata Bali, bahkan Indonesia. Tak heran jika fasilitas penunjang hiburan bagi para wisatawan tak sulit ditemukan di sepanjang pantai ini. Berbagai rumah makan, kafe, dan penginapan dengan beragam kelas bertebaran di sepanjang jalan Kuta seiring pertambahan pengunjung yang yang terus meningkat dari tahun ke tahun. Meskipun di satu sisi hal ini menjadi hal yang menggembirakan bagi dunia pariwisata Bali, tetapi di sisi lain menimbulkan ancaman dalam aspek kebersihan seiring terus bertambahnya jumlah sampah yang ditimbulkan oleh para wisatawan. 
SHARE

Putra mega

hi. saya adalah orang yang suka berpetualang,design dan surfing internet. terimah kasih atas kunjungan anda. silakan tinggalkan komentar

    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 comments:

Post a Comment